Selasa, 03 Juli 2012


PASAL 4
KEANGGOTAAN

Ayat 1
HAKIKAT SEORANG J-ROCKSTARS
         J-Rockstar adalah sebutan yang diberikan oleh J-Rocks untuk orang yang mencintai J-Rocks. Seseorang dapat dikatakan J-Rockstars apabila telah terdaftar sebagai member J-Rockstarsclub, dengan :
a. Telah mengisi Form J-Rockstarsclub sesuai data diri pendaftar
b. Membayar biaya administrasi yang telah ditentukan oleh Official J-Rockstarsclub dimana
    besarnya nominal telah disepakati oleh pihak Management J-Rocks.

Ayat 2
HAK DAN KEWAJIBAN J-ROCKSTARS
 
1. Hak seorang J-Rockstars
    a. Seorang J-Rockstars berhak mendapatkan info berupa
        1. Jadwal show J-Rocks
        2. Jadwal gathering J-Rockstarsclub
        3. Kabar terbaru seputar personil J-Rocks (dengan batasan-batasan tertentu).
        4. Info-info tambahan seputar merchandise, event atau segala hal yang berhubungan dengan J-Rocks.
    b. Seorang J-Rockstars berhak mendapatkan potongan harga untuk pembelian seluruh item merchandise 
        sebesar 10% atau sesuai kebijakan dari official J-Rockstarsclub.
Seorang J-Rockstars dapat :
       1. membeli atribut atau merchandise sebanyak-banyaknya tanpa batasan dari pihak official 
           J-Rockstarsclub.
       2. memberikan ide-ide atau gagasan mengenai atribut atau merchandise yang diinginkan.
       3. Seorang J-Rockstars berhak mengikuti seluruh kegiatan dan event yang diadakan oleh  
           J-Rockstarsclub (intern).

2. Kewajiban seorang J-Rockstars
     a. Seorang J-Rockstars harus menjaga nama baik J-Rocks dan J- Rockstarsclub
     b. Menjaga tali persaudaraan antara J-Rockstars dengan J-Rocks dan antar J-Rockstars.
     c. Merawat dan menjaga segala macam atribut yang berkenaan dengan J-Rocks
     d. Merawat dan menjaga member card yang dimiliki, serta memperpanjang masa berlakunya apabila 
         telah habis (kadaluwarsa).


Ayat 3
B. LARANGAN LARANGAN
Seorang J-Rockstars dilarang untuk:
1. Menyalahgunakan member card diantaranya :
a. Merusak/membuang member card secara sengaja
b. Memindah tangankan member card kepada orang lain
c. Menggunakan member card sebagai kartu tanda masuk atau tiket diluar acara intern J-Rockstarsclub.
2. Dilarang membeli atribut atau merchandise J-Rocks di luar official J-Rockstarsclub
3. Dilarang mengganti atau memperbaharui member card J-Rockstarsclub tanpa seijin pihak Manajemen dan official J-Rockstarsclub
4. Dilarang membuat kabar-kabar yang simpang siur seputar keadaan pribadi personil J-Rocks dan mengisukannya ke J-Rockstars lainnya.
5. Membuat kerusuhan atau membuat onar pada saat J-Rocks tampil dalam acara apapun/mempengaruhi J-Rockstar lain untuk melakukan hal tersebut.
6. Dilarang membuat Website, FS, atau yang sejenisnya dengan mengatasnamakan personil J-Rocks atau J-Rocks Management
7. Dilarang membuat organisasi J-Rockstarsclub tanpa seizin dan sepengetahuan J-Rocks management dan J-Rockstarsclub Official (dalam hal ini pembentukan organisasi J-Rockstarsclub harus melalui prosedur dan mekanisme yang telah di tentukan oleh pihak J-Rocks Management dan Official J-Rockstarsclub).
8. J-Rockstar dilarang memprovokasi J-Rockstars lain untuk berbuat keributan disaat Event dan masa atau fans diluar J-Rockstars.
9. J-rockstars dilarang bertanya ke manajemen J-Rocks (Player dan Crew) mengenai tekhnis event serta hal-hal yang menyangkut privasi personil.







PASAL 5
ATURAN TAMBAHAN

Pihak Official J-Rockstarsclub berhak menambah / mengurangi peratuaran-peraturan yang dibuat sesuai kebutuhan (dengan persetujuan pihak manajemen J-Rocks) dan hal tersebut akan diberitahukan secepatnya lewat media lisan (telepon, dsb.) atau tertulis (internet, dsb.) kepada pihak J-Rockstarsclub lainnya (cabang) agar segera ditaati dan diikuti sebagai acuan.

PASAL 6
PROSEDUR PEMBUATAN ORGANISASI J-ROCKSTARSCLUB

Para J-Rockstars di suatu daerah (yang belum memiliki organisasasi J-Rockstarsclub) dapat membuat organisasi J-Rockstarsclub dengan mengikuti ketentuan-ketentuan dibawah ini.
1. Anggota J-Rockstars harus mencapai 50 orang.
2. Pembentukannya harus diketahui oleh pengurus J-Rockstarsclub pusat.
3. Peresmian J-Rockstarclub daerah dilakukan oleh J-ROCKS atau management dan serta J-Rockstarclub pusat.
4. J-Rockstarclub daerah wajib mematuhi dan memakai segala bentuk peraturan atau perundang-undangan yang di buat oleh pihak Official J-Rockstarsclub pusat yang di telah setujui oleh management.
5. Semua item pendaftaran ( kaos logo, pin, ID card nasional ) di produksi oleh J-Rockstars Official pusat, dengan tujuan menyeragamkan merchandise pendaftaran resmi.
6. Masa jabatan kepengurusan berakhir jika pengurus yang bersangkutan mengundurkan diri dengan syarat:
a. Pengurus yang bersangkutan mengajukan surat pengunduran diri.
b. Mengajukan pengganti posisi pengurus yang ditinggalkan
7. J-Rockstarsclub wajib menyelenggarakan acara yang bertujuan mempererat tali silaturahmi antara J-Rockstars.






PASAL 7
KEPRODUKSIAN

Ayat 1
Semua item pendaftaran ( kaos logo, pin, ID card nasional ) di produksi oleh J-Rockstars Official pusat, dengan tujuan menyeragamkan merchandise pendaftaran resmi.

Ayat 2
Merchandise
1. Segala bentuk design yang menggunakan logo tidak merubah bentuk logo, Font, dan kombinasi warna.
2. Penambahan design/atribut berdasarkan kreativitas diperbolehkan selama tidak menyalahi apa yang telah dijelaskan pada point 1.
3. Pembuatan produksi lain berdasarkan kreativitas otonomi daerah diperbolehkan selama tidak menyalahi apa yang dijelaskan pada point 1.

NB:
info ini adalah penggalan dari AD/ART J
-rockstarsclub yang dibuat dan disetujui bersama dengan management J-ROCKS

Rabu, 30 November 2011

                                            


                                                                                                                                                                                                                                                                                                                                                                                                                                                                                                                                                                                                                                                                                                                                                                                                                                                               


j-rockstars pangandaran@alun" ciamis

Selasa, 15 November 2011

    Cerita J-Rocks bermula saat Iman bertemu dengan Wima untuk membentuk sebuah band. Sebuah impian yang ia bicarakan saat mereka SMA. Keduanya  sudah berteman di SMA. Sony sendiri dikenal Iman saat audisi gitaris sebuah band. Sony  juga yang mengenalkan ke Anton, seorang drummer yang juga teman SMP Sony. Iman merangkap sebagai vokalis karena sulit menemukan vokalis yang cocok. J-rocks akhirnya lahir di 9 November 2003.
    Impian. Itu yang mepersatukan keempatnya. Mereka bermimpi bisa jalan bareng, bermusik, dan melancong keluar negeri. Saat itu hampir semuanya punya band sendiri, namun setelah manggung dua kali mereka merasa terikat oleh impian yang sama.

   J-Rockstar adalah nama pertama saat band beraliran japanese rock ini. Kata rocktsar mereka temukan di sebuah stiker. Mereka bermimpi untuk menjadi rockstar. Lalu huruf J di depan, selain identik dengan Jepang juga mempunyai banyak arti. Jujur, berarti jujur dalam bermusik sesuai yang mereka suka. Jakarta, karena band ini berasal dari ibukota Indonesia.  Nama J-Rockstar disingkat menjadi J-rocks, agar lebih mudah dilafalkan. Ini terjadi persis saat kami akan mengikuti kontes musik Nescafe.


       Kontes ini membuka peluang yang lebih luas untuk 
j-rocks untuk memasuki dunia hiburan Indonesia.  J-Rocks menjadi pemenang pertama, sekaligus tiap personel memborong  best vocalist, best guitarist, best bassist, dan best drummer. Masuknya J-Rocks di  kompilasi Nescafe Get Started menjadi kerjasama lebih jauh dengan label Aquarius.

Pertengahan 2005 dibawah Aquarius J-Rock merilis  album perdana  yang bertajuk "Topeng Sahabat". Tahun itu J-rocks juga mengisi  dua lagu di album OST Dealova yaitu "Serba Salah" dan "Into The Silent".
Album kedua J-Rocks, Spirit, membuktikan band ini bukan  pengekor lagu jepang. 
      Kemampuan musikalitas J-Rocks dibuktikan di album ini, bermacam beat dan aliran musik lancar  J-Rocks mainkan. Mulai dari Rock n Roll, Waltz, Symphonic Metal  sampai Blues. Gitaris cewek   Prisa Rianzi merak ajak kolaborasi di lagu "Kau Curi Lagi".
J-Rocks mencatatkan diri sebagai band Indonesia pertama yang rekaman di studio legendaris Abbey Road, Inggris. Proses rekaman dan mixing lagu-lagu terbaru mereka dilakukan selama lima hari dari tanggal 12 sampai 16 Oktober 2008. Di hari ketiga, Chris Butler, sound engineer terkenal, melakukan proses final mixing untuk lagu-lagu itu. Sembari menunggu, J-Rocks membuat video clip untuk single Falling in Love. Foto mereka di zebra cross legendaris Abbey Road dengan mengenakan batikdijadikan cover album. J-Rocks merilis album ketiga, berupa mini album bertajuk "Road to Abbey".

Tahun 2010, J-Rocks mengaransemen ulang lagu “Madu dan Racun” yang populer di tahun 80-an. Dibantu Pay dan DJ Romi, J rocks memberikan sentuhan lain ke single yang masuk di album kompilasi 40 Tahun Aquarius.


 peresmian jrsc

Rabu, 02 November 2011

Anton Rudi Kelces

anton
Hanya drummer yang punya singgasana di band!" Anton menyetujui kalimat itu. Alasannya karena hanya drummer yang duduk setiap main musik. Juga karena drum adalah pengontrol ritme musik di sebuah lagu. Makanya, ia tak keberatan saat manggung ia tersembunyi diantara alat-alat drum.

Ia jatuh cinta pada drum saat ia melihat aksi  Tre Cool, drummer band punk Greenday. Gaya Tree yang tengil dan bergembira di atas panggung membuatnya jatuh hati. "Gayanya fun, ketawa-tawa dan loncat-loncat di atas panggung." jelas lelaki ramah ini. Tak heran di tiap penampilan dengan J-Rocks ia jadi sosok yang berbahagia di atas panggung.

Nonton film menjadi kesukaanya diluar main drum. Hampir semua jenis film ia suka, namun ia paling senang dengan film kolosal. "Film romantis juga nonton sih, menunjukkan jiwa romantis dalam diriku," kata dia sambil terkekeh.

Twitter: Anton_kelces

Sony Ismail Robbayani


 
sony
Siapa sangka lelaki yang lihai memainkan bola bundar akhirnya menjadi seorang gitaris J-Rocks. Padahal menjadi pemain gitar tidak masuk dalam daftar impian Sony, pokoknya hanya sepakbola. Darah bola diturunkan dari kakeknya, hampir semua keluarganya suka bola. Bukan hanya penyaluran hobby, Sony sudah menjadi pemain semi profesional, ia digaji oleh klub.Bahkan Sony juga dipanggil untuk tes masuk tim nasional U 15. Namun, sesuatu terjadi, ada hal yang mengecewakan dirinya.
Sony banting stir ke gitar. Kakaknya yang bermain gitar di kamar membuatnya tertarik. Sejak itulah ia belajar gitar ke kakaknya. Gayung bersambut, teman-teman SMP-nya juga kebanyakan main gitar.  Gitaris yang selalu tampil di depan juga membuatnya semakin yakin untuk menekuni gitar. "Personel paling disorot setelah vokalis adalah gitaris. Pasti itu. Keren aja," katanya.
"Mendalami gitar itu ternyata dalam banget. Main perasaan. Menuangkan perasaaan saat happy, kesel. Aku selalu main gitar," tambahnya. Ada satu gitaris yang paling ia ingat selain favoritnya seperti Paul Gilbert-nya Mr Big, Andy Timmons dan Steve Vai, adalah Irfan, kakak kelasnya pas SMA. "Jago banget. Parah. Aku belajar banyak banget, dia yang yang bikin Aku kayak gini. Berjasa banget pokoknya," cerita dia.
Kemampuan Sony mengulik gitar diakui banyak produsen gitar. Sekarang dirinya di endorse oleh Ibanez. Sebelumnya, tiga tahun ia diendorse oleh merek gitar lokal, bahkan mempunyai signature series.
"Meraih mimpi" kalimat itu yang menggambarkan perasaan Sony di J-Rocks. " Kalau gak di J-Rocks, aku gak punya pengalaman rekaman di Abbey road,Gak punya pengalaman ke Jepang, Ga punya pengalaman kelilling Indonesia.  Sangat membanggakan."

Twitter: sony_ismail
 

Blogger news

Blogroll

About